I'm #1 So Why Try Harder
Buat Para pecinta Fatboy Slim di Indonesia (yup.. bener banget hanya yang di Indonesia) pasti akan sangat Girang sekali nemuin album kompilasi hits FBS dari sejak album pertama sampai album terakhir 2004 lalu, secara di Indonesia album pertama Fatboy Slim: “ Better Living Through Chemistry ” sangat susah bangat didapat disini. Jadi buat yang tingal di luar negri paling beli album ini cuman karena 2 single terbarunya aja. Termasuk juga saya yang langsung panas dingin liat cover dan list lagu lagu di album ini, Secara… “Fatboy Slim is in my Blood” banget, gitu loh…
Belum lagi disitu ada single: “ Sho Nuff ”, “Everybody Love A Carnival” yang memang ga keluar disini dan ada juga single dari Cornershop : “Brimful of Asha” yang aku memang belum punya original CD nya, karna maklum kalo CD bajakannya lebih mudah didapat dari pada cari CD original, yang walaupun seribu kali balikan, keluar masuk Toko CD pun tetep ga ada yang jual!! “Kampring” ga sih toko CD disini?? Itulah kelebihan dari pedagang kaki lima, mereka lebih komplit koleksi lagu impornya dibanding toko CD! Jadi siapa yang salah? Hidup Kaki Lima!!
Walaupun Album mereka memang tidak banyak tapi sayangnya entah kenapa susah didapat disini, mungkin karena kebanyakan Hits mereka adalah berbentuk CD single jadi susah banget didapat disini, mengingat disini kebanyakan toko Cd tidak jualan CD single. What a pity...
Sampe sekarang saja aku masih cari banget album perdana mereka yang ada single judulnya : “ Michael Jackson” tapi belum ketemu juga. Belum lagi single Mereka bareng Eve, Pink, Prodigy, Chemical Brother dan banyak lagi yang entah kapan aku bisa Temuin disini.
Wuih…
Selain itu ada satu lagi yang menarik dari Cover CD Fatboy Slim kali ini.
Kalo kamu masih inget Album ke 3 dari Fatboy Slim: “ You’ve Come A Long Way, Baby “ ditaun ’98 lalu, kamu pasti bisa nebak kemana maksud dari cover album terbaru FBS ini.
Cover dari kedua album tersebut sebenarnya sama, hanya saja ada sedikit modifikasi dicover album terakhir FBS yang baru ini.
Ada 2 perbedaan jelas yang sepertinya ingin sekali ditegaskan. Karna Kalo tidak ada maksudnya, kenapa harus memilih cover yang sama didua album yang berbeda? Hayo…?
Hehehe… Ternyata mereka punya keahlian baru! Selain jago me-remix lagu, ternyata Fatboy Slim juga jago me-remix cover album!
Perhatikan 2 perbedaan besar dari kedua cover album tersebut, disitu sama sama ada gambar cowok chubby memakai T-Shirt coklat bertuliskan : I’m #1 So Why Try Harder.
Kata kata itu terasa sangat “menohok” banget ketika kita bandingkan waktu melihat cover dialbum terakhir mereka ini. Kalimat I'm #1 So Why Try Harder dari T-shirt itu kali ini dijadikan tagline album baru mereka ini dan Sepertinya kata kata “Why Try Harder” di perjelas sekali dibagian bawah dengan pita keemasan yang pastilah ditujukan pada rival mereka yang terutama adalah: Groove Armada, Chemical Brother dan Prodigy yang secara memang mereka adalah pelopor jenis musik seperti ini dan mereka pun lebih dulu membuat album the best dari aliran musik berjenis seperti ini,hanya saja FBS punya kelebihan musik yang flexible dan lebih easy listening yang membuat FBS lebih popular.
Background gambar hiruk pikuk kota dan gedung gedung tinggi dirubah menjadi gumpalan awan dan si cowok chubby itu kali ini sudah memiliki sayap dan terlihaat seperti sedang berjalan diatas awan, sepertinya mem-visualisasikan kalo mereka memang #1 dan selalu diatas awan.. “So Why Try Harder”
Wuih.. Sungguh visualisasi yang sangat dalem menurut aku sih.
Namun ada yang mengganjal sepertinya menurut aku penggunaan kata kata “The Greatest Hits” sangat lah kurang kreatif, itu cuman kata lain untuk “The Best” padahal cover album Fatboy kali ini menurutku sudah sangat meaningful dan kreatif banget tapi ternoda oleh kalimat murahan: “The Greatest Hits” itu!
Lihat saja kedua rival Fatboy ini memilih kalimat yang lebih kreatif untuk album kumpulan Hits mereka.
Misalnya saja Prodigy yang memberi judul album kumpulan hits mereka dengan judul “ Their Law: The Singles 1995 -2005” yang versi luar negeri sana dibuat versi double CD dengan jumlah singlenya mencapai 31 track, tapi sayangnya yang di jual di Indonesia hanya satu CD saja! Kasian deh..
Kemudia Chemical Brother yang juga punya: “ Single From 1993-2003”
Nah seharusnya FBS bisa lebih “nohok” lagi dong, dari pada cuman pake kalimat “The Greatest Hits!” yang biasa banget itu!
No comments:
Post a Comment